Cara Menghilangkan Bau pada Mesin Pencuci Piring
Pelajari cara membersihkan mesin pencuci piring yang berbau tidak sedap dengan tips dari Finish®, sehingga Anda mungkin tidak perlu memanggil jasa perbaikan untuk mengatasi bau tersebut

Tidak ada yang lebih menjengkelkan daripada membuka mesin cuci piring dan menemukan sisa makanan pada alat makan Anda, atau langsung disambut oleh bau yang tidak sedap saat membuka mesin.
Untungnya, bau tidak sedap pada mesin pencuci piring tidak selalu memerlukan biaya perbaikan yang mahal. Ikuti langkah-langkah sederhana berikut agar mesin pencuci piring Anda kembali berfungsi normal dalam waktu singkat.
- Buang Sisa Makanan Berlebih
Meskipun tidak perlu membilas piring sebelum memulai siklus, Anda harus membuang sisa makanan besar yang berpotensi menyumbat dan membusuk di dalam mesin. - Bilas dan/atau Ganti Filter
Beberapa mesin pencuci piring memiliki filter di bagian bawah yang berfungsi mencegah sisa makanan menyumbat saluran pembuangan atau menempel di piring yang sudah bersih. Periksa manual mesin pencuci piring Anda untuk mengetahui cara membersihkan filter atau seberapa sering harus diganti. - Bersihkan Celah-Celah Kecil
Sisa makanan bisa terjebak di celah-celah kecil mesin, seperti pada karet pengaman di sekitar pintu mesin pencuci piring dan di dalam semprotan air. Periksa dan bersihkan area tersebut dari remah-remah sisa makanan. - Gunakan Pembersih Mesin Pencuci Piring
Jangan lupa untuk membersihkan mesin pencuci piring sebulan sekali menggunakan Finish® Dishwasher Cleaner untuk mencegah penumpukan mineral dan partikel lain di dalamnya.
Jika Anda sudah melakukan semua langkah ini dan bau masih ada, ulangi langkah-langkah tersebut untuk memastikan kebersihannya. Jika bau tetap tak hilang, saatnya mencari bantuan profesional.